Industri Board Game Dunia Bicara Soal Lingkungan, Indonesia juga Ikutan

Industri Board Game Dunia Bicara Soal Lingkungan, Indonesia juga Ikutan

Board game bisa dibilang sebagai barang kebutuhan tersier. Akan tetapi mereka bukan barang sekali pakai, sebuah board game bisa awet bertahun-tahun meskipun telah sering dimainkan. Bahkan board game sebenarnya menghasilkan sampah yang sangat sedikit jadi aman untuk lingkungan. Paling-paling sampahnya hanya berupa sampul plastik box sebagai packaging saat dibeli dari toko, layaknya kita beli buku baru atau handphone baru.

Rupanya di industri board game dunia, board game yang bisa dikatakan ramah lingkungan pun turut diperbincangkan dan menjadi topik utama pada saat sesi International Panel di pameran SPIEL’19 di Jerman. Tema sesi panel tersebut adalah “How Board Games Make The World A Better Place” alias “bagaimana board game bisa membuat dunia yang lebih baik”.

Panel ini dihadiri oleh beberapa narasumber dari 4 negara yang berbeda, termasuk di antaranya ada Indonesia. Mereka adalah: Rajive Gupta, Queen Games (Jerman – Troisdorf), Chi Wei Lin, Shepherd Kit (Taiwan), Eko Nugroho, Kummara (Indonesia), Jelena Kuhn, Bioviva (France), Romina Schwark, Jumbo Spiele (Jerman – Haan).

board game dan lingkungan
Chi Wei Lin dari Shepherd Kit | Foto: Isa R. Akbar (Boardgame.id)

Sesi ini membahas tentang bagaimana penerbit board game di zaman sekarang menawarkan untuk mengambil kembali game bekas untuk didaur ulang atau memberikan perhatian selama produksi untuk menggunakan bahan dan proses yang melindungi lingkungan dan juga meningkatkan kesadaran tentang perlindungan dan keberlanjutan lingkungan.

Ada pula bahasan tentang tema permainan yang mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan. Chi Wei Lin, seorang perancang board game berkewarganegaraan Taiwan bahkan yang menjual board gamenya tanpa ada sampul plastiknya dengan maksud untuk mengurangi sampah. Apalagi board gamenya yang berjudul Ocean Crisis, mengambil tema kebersihan lingkungan di sekitar pantai.

Simak rekaman dari sesi panel di atas melalui video berikut ini:

Boardgame.id pun telah menyebutkan 5 judul board game yang memperhatikan lingkungan dan ekosistem perairan, salah satunya adalah Aquatico yang merupakan board game Indonesia. Cari tahu informasi selengkapnya dari Aquatico di sini.

You may also like