Habis Memancing di Norwegia, Uwe Rosenberg Ajak Board Gamer Bertani di Islandia!
- Kabar Game
- January 4, 2018
- 395
- 3 minutes read
Melihat sebagian karyanya, tak bisa dipungkiri jika desainer board game satu ini senang sekali mengajak pemain untuk berkebun, sekaligus membawa pemain ke tempat-tempat yang kental dengan suasana pedesaan. Hayo, ada yang bisa menebak siapa dia? Seratus untuk kalian yang menjawab Uwe Rosenberg!
Ya! Desainer Agricola dan Patchwork ini akhirnya kembali mengangkat tema perkebunan dalam game terbarunya di tahun 2018 nanti. Setelah puas memancing di Norwegia dalam Nusfjord yang sukses meramaikan SPIEL’17, kali ini kamu akan merasakan indahnya suasana Irlandia, lho. Wah, seperti apa, ya?
Baca juga: Desainer Agricola Angkat Suasana Pedesaan Norwegia Dalam Board Game Terbarunya
Baca juga: Nusfjord : Daya Pikat Bahari Norwegia Masa Lalu [REVIEW]
Berjudul Reykholt, di sini pemain adalah petani Islandia yang setiap hari menanam buah dan sayuran di lahan mereka. Berlatar pedesaan Islandia di abad ke-13, para petani ini rupanya memakai cara unik untuk bekerja, yaitu dengan energi panas bumi dari pulau tersebut.
Selama permainan, aturlah para pekerjamu dan tumbuhkan aneka buah dan sayur seperti wortel, tomat dan selada untuk menarik perhatian turis yang berkunjung. Kumpulkan uang sebanyak mungkin dari para turis tersebut – hal ini tentu akan membantumu selangkah lebih dekat ke titel juara.
Ya, alih-alih memakai tile-placement, Rosenberg tampaknya ingin kembali mencoba worker-placement sebagai mekanisme utama dari game ini. Selain itu, game ini juga menggandeng Lukas Siegmon di bagian artwork seluruh komponennya dan akan berdurasi sekitar 30-60 menit.
Nah, penasaran dengan game terbaru Uwe Rosenberg ini? Tampaknya kamu harus sedikit bersabar karena Frosted Games yang akan menerbitkan game ini memang menjadwalkan rilis tahun depan, tepatnya di ajang Essen SPIEL 2018 mendatang. Jadi, tunggu saja informasi selanjutnya di Boardgame.id ya!
Sumber: Tabletopgaming.co.uk