Seru! Aneka Game Terbaru dari SPIEL 2018 Dijajal di PlayTime Bandung
- HeadlineKomunitas
- November 20, 2018
- 328
- 3 minutes read
Apa yang biasa kamu lakukan saat nongkrong di cafe bersama teman atau keluarga? Paling lumrah sih mengobrol sembari mencicipi makanan dan minuman di sana ya. Tapi bagaimana jika sambil bermain aneka board game? Ya, bertemu lagi di PlayTime Bandung bulan November!
Diadakan pada Sabtu (17/11) di Urban Story, Jl. Linggawastu No. 8 Bandung, ada yang spesial dari PlayTime kali ini lho. Bertema “Essen Loot”, pengunjung bisa bermain aneka board game yang baru rilis di ajang Essen SPIEL Oktober kemarin. Wah, ada apa saja ya?
Acara dimulai tepat pukul 1 siang, dan beberapa pengunjung yang baru datang sudah terlihat bermain beberapa game seperti tebak gambar dalam game terbaru CGE Pictomania Edisi 2018 dan membangun perumahan terbaik dalam Welcome To.
Pindah ke meja lainnya, ada juga pengunjung yang asyik mencari sang putri dalam Princess Legend, menduduki pulau serta mencari sumber daya sebanyak mungkin lewat Blue Lagoon. Lalu menciptakan habitat agar bisa ditinggali berbagai hewan dalam Planet. Ketiganya adalah game terbaru dari game publisher Blue Orange.
Baca juga: Blue Lagoon : Berebut Kuasa di Pulau Surga [Review]
Semakin sore, acara menjadi semakin seru dengan bermain Lost Galaxy dari Rudy Games, dilanjutkan dengan ‘menyatukan pikiran’ untuk menyusun angka dalam The Mind. Tak hanya itu saja, ada juga permainan Bingo unik dengan dadu dalam Penk serta menjual ikan di pasar dalam Tsukiji. Seru ya!
Tak luput, mempersiapkan diri sebelum mendaki gunung saat bermain Mountains dari Haba juga salah satu permainan yang digemari pengunjung. Nah, itu tadi keseruan kita di PlayTime bulan November, masih banyak board game yang ikut dimainkan namun tidak kami sebutkan.
Ingin bergabung? Tunggu jadwal PlayTime bulan berikutnya di Boardgame.id ya!
Lihat dokumentasi selengkapnya di Facebook Boardgame.id:
https://www.facebook.com/media/set/?set=a.2241115132798971&type=1&l=8a8c3a8173