Membangun Unsur Atom Bersama Edisi Kedua Board Game Subatomic

Membangun Unsur Atom Bersama Edisi Kedua Board Game Subatomic

Subatomic

Memasuki bulan Desember, informasi terbaru datang dari game publisher Genius Games. Penerbit tersebut akan merilis edisi kedua dari board game Subatomic. Berjenis deck-building, game tersebut diberi judul Subatomic: An Atom Building Game Second Edition.

Berdurasi 40 sampai 60 menit, pemain akan mendapat sejumlah dek yang merepresentasi bagian-bagian atom: foton dan kuark. Dengan kartu-kartu tersebut, bentuklah proton, neutron dan elektron. Saat bagian atom telah tersusun sempurna, pemain bisa memakainya untuk membeli kartu yang lebih kuat atau membangun elemen. Lakukan dua pilihan aksi tersebut untuk mencetak poin dan menjadi pemenangnya.

Baca Juga: Belajar Menghargai Perbedaan Lewat 5 Board Game ini

Menyasar 2-4 pemain usia 10 tahun, Subatomic edisi kedua akan rilis segera di bulan Desember ini. Harganya dipatok sekitar $39.99 atau 563 ribu rupiah.

Sumber: ICv2


Untuk kamu yang berada di Bandung, silakan kunjungi Galeri Board Game Indonesia di PlaySpace by Boardgame.id. Alamatnya di Jalan Sukanagara no. 31, Antapani, Bandung. Kami buka setiap hari Senin hingga Jumat dari jam 1 siang sampai jam 5 sore.

Belum sempat mampir ke Bandung? Jangan khawatir karena PlaySpace juga memiliki Katalog Online dan barang-barang yang tersedia bisa didapatkan melalui toko online kami di Tokopedia maupun pemesanan langsung via WhatsApp.

You may also like