Selama Pandemi, Bagaimana Nasib PlaySpace by Boardgame.id ?
- HeadlineKomunitas
- June 2, 2020
- 256
- 4 minutes read
Sejak pertengahan tahun 2019, Boardgame.id menyewa rumah untuk kami jadikan tempat bermain, berkumpul, berbagi, berkreasi dan bertukar pikiran. Rumah tersebut adalah PlaySpace by Boardgame.id. Setiap bulannya kami coba menghadirkan acara-acara menarik agar masyarakat bisa lebih kenal dan lebih dekat dengan board game.
Untuk itulah kami selenggarakan acara seperti PlayTime untuk bermain board game seharian. Prototype Day untuk mewadahi teman-teman kreator board game mengembangkan karyanya. Lalu ada Kelas Game Based Learning untuk mengenalkan guru dan orang tua metode belajar seru dengan memanfaatkan media game. Ada juga Kelas Game Design untuk berbagi ilmu membuat board game bagi orang tua dan guru agar mereka bisa menciptakan board game sesuai kebutuhan putra-putri/anak didik mereka dan masih banyak acara lainnya.
Dengan adanya pandemi, himbauan untuk jaga jarak dan tetap #dirumahaja, tentu sangat mempengaruhi aktivitas di PlaySpace. Seperti yang mungkin pembaca sadari (atau tidak), baik di situs berita ini maupun di Instagram @boardgame.id kami tidak lagi mengumumkan adanya jadwal kegiatan. Ya! Kami pun menaati aturan pemerintah tersebut dan harus menunda, plus membatalkan semua agenda yang sudah kami rencanakan.
PlaySpace yang beralamat di Jalan Sukanagara no. 31, Antapani, Bandung sepi dan otomatis harus tutup. Tidak ada kegiatan artinya tidak ada pula pemasukan, sementara tagihan rumah masih berjalan. Untuk itu kami memutuskan tidak memperpanjang sewa rumah tersebut.
Jadi bakal tutup permanen, for good? atau pindah?
Pada kondisi ini PlaySpace harus tutup. Tapi tidak, kami tidak tutup permanen kok, jadi bisa dibilang pindah. Masih di Bandung, kami pindah ke Jalan Sidomukti T-1, Sukaluyu, Cibeunying Kaler. Meski begitu kami harus menanggalkan nama PlaySpace karena yang di Sidomukti hanya kantor redaksi, bukan event space.
Galeri Board Game Indonesia juga tidak bubar. Beraneka judul board game Indonesia masih bisa dipesan dan dibeli meski harus kami batasi lewat daring dulu. Untuk pemesanan, pembaca bisa hubungi 0857-4697-0411 (Caca) atau kunjungi halaman katalog berikut:
Semoga pandemi ini cepat mereda dan kami bisa selenggarakan acara main bareng lagi. Stay safe, stay healthy!