7 Wonders: Architects, Bangun Ulang 7 Keajaiban Arsitektur Dunia
- Kabar Game
- September 14, 2021
- 673
- 4 minutes read
Belakangan ini nampaknya banyak judul-judul board game lama yang dirilis kembali dengan wajah baru. Sebut saja Machi Koro 2, Kingdomino Origins dan sekarang giliran 7 Wonders yang dapat giliran rilis ulang dengan judul 7 Wonders: Architects.
1. Membangun keajaiban dunia
Bisa dimainkan hingga tujuh pemain, mereka akan berperan sebagai para pemimpin masa lampau. Misi setiap pemain adalah mencoba mendirikan bangunan arsitektur yang bisa terus bertahan selama berabad-abad.
2. Aksi pemain
Pemain memulai konstruksi bangunan dari batu pertama. Pada dasarnya aksi lainnya mirip dengan yang kita temukan saat meainkan 7 Wonders yang pertama kali dirilis tahun 2011. Dengan kata lain di sini pemain akan tetap mengumpulkan sumber daya, mengembangkan kekuatan militer untuk menavigasi konflik, melakukan penelitian ilmu pengetahuan, dan mengumpulkan poin kemenangan sembari menorehkan jejak kekuasaan mereka dan menjadi sejarah.
3. Banyak jalan menuju kemenangan
Setiap sesi game 7 Wonders: Architects bisa dibilang unik karena pemain akan memiliki kesempatan melancarkan strategi yang berbeda untuk menang. Karena itulah game ini cocok dimainkan untuk para veteran 7 Wonders maupun orang-orang baru, keluarga dan teman terdekat.
“Seiring bertambahnya usia, Saya lebih sering bermain board game keluarga daripada grup main. Ini yang mendasari bahwa game yang ringan bisa dinikmati bersama teman dan keluarga,” ujar Antoine Bauza.
4. Cocok untuk keluarga
Cara bermainnya sudah disesuaikan dengan pendekatan baru agar lebih mudah dimainkan di rumah bersama keluarga. Alhasil durasi bermainnya lebih singkat dan lebih mudah diajarkan ke anggota keluarga yang bahkan tidak terbiasa bermain board game.
“7 Wonders: Architects dirancang dari pemikiran tersebut, bahkan bisa dimainkan oleh mereka yang baru tertarik dengan hobi board game. Game dengan model seperti ini cocok untuk mengenalkan board game ke orang-orang baru dan Saya menantikan generasi baru para penikmat board game.” pungkasnya.
5. Rilis musim panas 2021
Repos Production selaku penerbit belum memberikan info lebih detail tentang fase per fase cara bermainnya. Dua hal yang sudah pasti, game ini akan dirilis pada musim panas 2021 mendatang. Rumornya akan dirilis bertepatan dengan berjalannya pameran SPIEL 2021 di Jerman. Untuk bisa membelinya pembaca perlu merogoh gocek sekitar Rp720.000.