Serunya Menaklukkan Naga Di PlayDay: Day of Dragon Dari Manikmaya Games
- EventKomunitas
- January 27, 2017
- 251
- 3 minutes read
Menyambut bulan pertama di tahun baru 2017, Manikmaya Games kembali mengadakan event bermain board game bulanan mereka yang bernama PlayDay. PlayDay yang diadakan pada Sabtu, 21 Januari lalu membawakan tema Day of Dragon.
Bertempat di CO&CO Workshare di Jalan Cipaganti no. 138 Bandung, PlayDay Day of Dragon dimulai lebih awal dari biasanya, yakni pukul 11.00 WIB. Seorang peserta langsung datang tepat waktu begitu waktu telah menunjukkan jam 11. Tak lama kemudian beberapa pengunjung turut berdatangan.
Permainan pertama yang dibuka adalah Clank!, sebuah deck-building game di mana pemain adalah pencuri yang hendak mencuri artefak yang tersembunyi di bawah tanah. Namun, artefak tersebut di jaga oleh Naga. Agar keberadaanmu tidak diketahui oleh sang naga, maka sebisa mungkin jangan menimbulkan suara atau clank! maka naga akan melihatmu. Pemain harus bisa mengambil artefak dan melarikan diri dari bawah tanah sebelum habis disembur naga. Pemain dengan nilai barang curian tertinggi akan menjadi pemenang.
Untuk bisa menjadi peserta PlayDay, pengunjung cukup membayarkan Rp 25.000 saja untuk bisa mengikuti PlayDay dan memainkan berbagai macam board game yang tersedia hingga acara selesai. Tersedia snack dan juga minuman gratis untuk menemani bermain.
Walaupun bertema Naga, namun ada juga pilihan judul board game di luar tema seperti Roar-a-Saurus, Ninja Dice, dan bahkan seorang pengunjung asal Jerman yang tinggal di Bandung membawa koleksi X-Wing Miniature Game miliknya untuk dimainkan dalam acara PlayDay.
Tak terasa waktu sudah menginjak pukul 5 sore, yang menandakan berusainya acara ini. Jangan khawatir, bila kamu kelewat tidak sempat mengikuti PlayDay, Manikmaya Games akan kembali menggelar PlayDay bulan depan kok. Akan ada banyak board game seru yang bisa dimainkan dan tentunya dengan tema yang lebih seru dan menarik!
Stay tuned di boardgame.id ya! untuk jadwal PlayDay berikutnya.
Untuk dokumentasi selengkapnya, bisa dilihat pada album foto di facebook page Manikmaya Games