Play Day on Dakon, Undangan Main Board Game dari Board Game Library Pertama Di Yogyakarta
- EventKabar GameKomunitas
- April 10, 2017
- 352
- 3 minutes read
Di Indonesia, perkembangan industri board game makin hari makin terasa pesatnya. Belum lewat satu tahun, kini Indonesia sudah memiliki empat board game library yang tersebar di empat kota besar. Ada empat? Di mana saja?
Baca juga: Menyusul Bandung dan Solo, Kini Board Game Library Juga Hadir Di Surabaya
Fenomena munculnya board game library diawali dengan hadirnya Shuffle Board GameLibrary di kota Bandung pada pertengahan bulan September tahun lalu. Selanjutnya diikuti oleh kota Solo yang membuka board game library sekitar bulan Februari kemarin.
Selanjutnya, awal bulan lalu kota Surabaya baru saja menggelar acara soft opening untuk perpustakaan board game yang diberi nama Table Toys Board Game Library. Belum genap 2 minggu, satu board game library akan muncul di kota Yogyakarta. Ya! Tidak mau kalah, Yogyakarta menyusul tiga kota di atas dan menjadi kota keempat yang menyediakan perpustakaan board game.
Yogyakarta yang dikenal sebagai kota pelajar juga mencoba merintis binsis sekaligus menciptakan tempat khusus yang tentu akan disukai para pecinta board gamer Yogyakarta. Tempat berkumpul dan bermain di Jogja ini bernama Dakon Board Game Library. Mengusung nama dari sebuah board game tradisional dakon (congklak) kemudian juga memiliki akronim Dolanan Karo Konco yang artinya bermain bersama teman.
Dakon Board Game Library ini kawal oleh mas Adnanto bersama rekan-rekannya, Bashori, Rendy, Faqih, Wahyu, Nurul, Umi dan Shabrina. Dalam waktu yang sangat dekat ini, tepatnya pada hari Selasa, 11 April 2017, Dakon BGLib akan mengadakan Play Day on Dakon, yang bertempat di CORE Kampus UNY lt 4.
Play Day pertama mereka akan melibatkan senior-senior board gamers dan komunitas board game di Yogyakarta, mahasiswa khususnya dan masyarakat sekitar. Agenda ini menjadi pintu gerbang awal Dakon BGLib sebelum merayakan soft launching yang rencananya akan dilaksanakan di bulan Mei mendatang.
Untuk tahap awal, Dakon BGLib baru menyediakan sekitar 50an judul board game yang bisa dimainkan di sana. Bagi yang penasaran apa saja board game yang bisa dimainkan di sana, langsung saja merapat di Acara Play day on Dakon Selasa, 11 April 2017 dari pukul 09.30 hingga selesai. Jangan lupa tempat acaranya ada di CORE Kampus UNY lantai 4.
Agar kamu selalu update tentang acara-acara yang diselenggarakan di Dakon BGLib baiknya kamu follow akun twitter dan instagramnya terlebih dahulu di @dakonlib atau kunjungi situsnya di dakonlib.com.