Ayo Daftarkan dan Pamerkan Board Game Buatan Kamu di Game Prime 2018
- EventHeadlineKabar Industri
- March 26, 2018
- 242
- 3 minutes read
Sejak tahun 2016, Game Prime (GP) muncul sebagai ajang konferensi dan juga eksibisi industri game terbesar di Indonesia. Hadir setahun sekali, ajang yang diselenggarakan oleh IDEA Network dengan dukungan dari Bekraf ini mengundang beragam pelaku industri game dan penikmat game seperti developer, publisher, kreator hingga media, instansi, dan tentu pemain game atau para gamer itu sendiri.
Kehadiran GP yang kini memasuki pelaksanaan tahun ketiga tentu sangat dinanti-nanti oleh penikmat game di Indonesia. Bagaimana tidak? Pengunjung GP akan menemukan area-area yang dijamin akan memanjakan mereka. Ada area VR Game, Mobile Game, Retro Game, Esport dan area yang pasti akan digandrungi para board gamer, apalagi kalau bukan Board Game Area.
Board game area ini menjadi tempat di mana kreator-kreator board game tanah air bisa mengenalkan dan pemamerkan karya-karya mereka. Di GP tahun-tahun sebelumnya, kamu bisa menjajal beragam board game lokal seperti Candrageni, Kakak Teladan, WowoWiwi, The Festivals, Baloon, Flipeek Medieval dan lainnya di area ini. Bahkan sangat mungkin sang kreator akan mengenalkan judul-judul baru yang belum dirilis atau dipasarkan.
Nah! buat kamu yang ingin berpartisipasi plus mau board game rancangamu dipamerkan di acara Game Prime 2018, silakan daftarkan diri kamu menjadi eksibitor di area board game lewat tautan berikut: http://bit.ly/BoardGameGP18.
Game Prime 2018 sendiri akan berlansung selama dua hari dari tanggal 14-15 Juli mendatang di Kartika Expo Balai Kartini – Jakarta. Masih ada cukup waktu kalau kamu ingin memoles game buatanmu sebelum mulai dipamerkan.
Diperkirakan akan ada lebih dari 13 ribu pengunjung yang akan hadir ke Game Prime 2018. Jadi ini kesempatan terbaikmu untuk mengenalkan rancangan board game kamu. Kamu juga bisa jadikan kesempatan ini untuk mendapatkan feedback dari para pengunjung yang sudah mencoba game kamu untuk menjadi lebih baik lagi ke depannya.