Wallet, Loloskan Diri Sebagai Mafia Dari Kejaran Polisi Dalam Party Game untuk 2-7 Pemain Ini

Wallet, Loloskan Diri Sebagai Mafia Dari Kejaran Polisi Dalam Party Game untuk 2-7 Pemain Ini

Kotak WalletPernahkah kamu melihat sekelompok mafia beraksi? Kalau lewat film, pasti pernah dong. Tapi apa jadinya jika kamu sendiri adalah bagian dari gembong mafia yang berusaha kabur dari kejaran para polisi? Bagi yang penasaran, bisa langsung mencoba dalam board game terbitan Cryptozoic Entertainment satu ini!

Dalam board game berjudul Wallet, ceritanya pemain adalah para gangster yang terciduk oleh polisi. Agar jati diri mereka tidak terbongkar, satu-satunya cara adalah menyembunyikan kartu identitas dalam dompet milik sang bos yang sudah kabur lebih dulu. Nah, bisakah kamu lolos dengan aman dari dugaan para polisi?

Berdurasi 30 menit, game ini bisa dibilang unik karena benar-benar menyertakan dompet lipat dua berisi saku dan ruang ber-zipper yang bisa ditutup. Gunanya? untuk menyembunyikan semua kebutuhan mafia yang bisa membantumu menang: kartu identitas palsu, mata uang berbagai negara, bahkan badge polisi yang (ngakunya) sedang menyamar!

Selama bermain, kamu bisa memilih apakah ingin mengambil atau menyembunyikan kartu dalam dompet, memakai kartu timer untuk mempercepat ronde, serta membeli kartu identitas. Jangan lupa gunakan special card milikmu untuk menghancurkan permainan lawan, ya.

Baca juga: Burgle Bros, Aksi Membobol Brankas Ala Film Ocean Eleven Kini Bisa Dinikmati Lewat Handphonemu

Setelah itu, temukan kartu identitas yang masuk akal dan cukup uang untuk menyuap. Hati-hati, karena kartu yang salah dan terlalu banyak uang akan membuatmu dijebloskan ke penjara! Nah, pemain yang berhasil mencetak poin tertinggi dalam tiga game resmi keluar sebagai juaranya.

Komponen Wallet

Didesain oleh dua dibalik board game Splash, Wilfried dan Marie Fort, game yang menyasar 2-7 pemain usia 9 tahun ke atas ini berisi 106 kartu, 37 victory point token, dan 7 koin. Semuanya dikemas dalam sebuah dompet berbahan kain yang ringkas, cocok untuk dibawa saat kamu pergi travelling, lho. Menarik kan?

Jadi, ingin jadi mafia dalam game seru satu ini? Dijadwalkan rilis pada Juni 2018 mendatang, Wallet akan dibanderol seharga $30.00 atau 428 ribu rupiah. Sumber: ICv2

You may also like