Profil 24 Board Game Indonesia Yang Siap Dipamerkan Di Jerman [Bagian 11]

Profil 24 Board Game Indonesia Yang Siap Dipamerkan Di Jerman [Bagian 11]

Oktober mendatang, kontingen Indonesia kembali berpartisipasi dalam SPIEL 2018, pameran board game paling bergengsi di Essen Jerman. Keikutsertaan Indonesia kali ini mendapat dukungan penuh dari Badan Ekonomi Kreatif Indonesia (BEKRAF) dan Asosiasi Pegiat Industri Board Game Indonesia (APIBGI).

Sebanyak 24 board game Indonesia telah lolos seleksi dan siap dipamerkan dalam booth Archipelageek dari kontingaen Indonesia. Berikut ini, Boardgame.id akan menyajikan seri ke-11 dari 12 seri artikel yang akan menjelaskan profil board game-board game karya anak bangsa yang terpilih mewakili Indonesia di Essen SPIEL 2018.

21. Flash Juice

Membuat jus itu gampang-gampang susah, hanya tinggal masalah takaran dan tingkat kemanisan. Nah! penerbit board game asal kota Solo, Hompimpa Games, malah menambah runyam cara membuat jus. Menjadikanmu harus lebih cermat dan lebih teliti.

Di permainan ini, sejumlah kartu buah akan ditutup atau diblock oleh token warna warni. Lalu setiap orang akan memegang dan melempar sejumlah dadu warna secara bersamaan. Pemain harus memperhatikan hasil warna dadu yang muncul.

Jika minimal ada tiga warna yang sama, pemain harus menyebutkan nama buah yang ditutup oleh token dengan warna yang sama. Siapa cepat dia dapat, pemain yang lebih dulu menyebutkan nama buah dan benar akan mengambil kartu buah tersebut. Di akhir permainan, pemain dengan kartu buah paling banyak akan menjadi pemenang.

22. Bam-Bam Race

Permainan kejar-kejaran memang paling seru jika bisa menjahili pemain lainnya seperti dalam game Crash Team Racing, Mario Kart, atau SpeedRunners. Dalam Bam-Bam Race kamu akan balapan menggunakan karakter-karakter lucu. 

Bam Bam Race, 1 dari 24 board game indonesia

Masing-masing pemain akan dibekali satu deck kartu dengan aksi yang berbeda seperti menarik mundur lawan yang sudah di depan dan lain-lain. Setiap kartu yang sudah dimainkan akan tetap terbuka sehingga putaran berikutnya pemain bisa membaca situasi kartu apa yang akan dimainkan lawan. Tujuannya tentu melaju sampai garis finis.

Bam-Bam Race menjadi game kedua yang diterbitkan oleh Table Toys setelah Waroong Wars 2nd edition. Bisa dimainkan untuk 3-6 pemain. 

Baca juga: Profil 24 board game Indonesia yang lainnya.

 

You may also like