Ingin Mengujicobakan Rancangan Board Game Buatanmu? Daftarkan Saja ke Prototype Day

Ingin Mengujicobakan Rancangan Board Game Buatanmu? Daftarkan Saja ke Prototype Day

Hal yang terpenting jika kamu sedang mengembangkan sebuah game adalah sesegera mungkin buat versi purwarupa atau prototype-nya dan langsung mengujicobakannya. Tentu tujuannya agar kamu bisa menemukan kekurangannya dan kemudian memperbaikinya. Uji coba atau playtest juga berfungsi untuk menemukan potensi dari game yang sedang kamu kembangkan yang mungkin kamu tidak sadari.

Bagi sebagian kreator, mencari siapa yang bisa diajak untuk menjajal prototype buatanmu mungkin agak merasa sulit. Untuk membantu memfasilitasi hal tersebut, Boardgame.id akan mencoba mengadakan satu sesi khusus agar kamu bisa mengetes rancangan board game milikmu lewat Prototype Day.

Poster Prototype Day 1

Prototype Day adalah acara di mana kamu bisa mempresentasikan dan mengujicobakan purwarupa rancangan board game yang sedang kamu kembangkan. Dalam Prototype Day, para kreator akan dipertemukan dengan para playtester. Di akhir sesi akan ada form penilaian khusus dari playtester untuk purwarupa setiap kreator yang harapannya bisa menjadi masukan atau kritik bagi masing-masing kreator.

“Playtest harus dilakukan berulang kali, tidak bisa hanya sekali, sepuluh kali pun masih kurang. Ini penting untuk bisa menghadirkan permainan yang solid dan seru.” Ujar Isa Rachmad Akbar selaku pimpinan redaksi Boardgame.id yang juga merupakan perancang board game The Festivals.

Prototype Day yang pertama akan dilangsungkan di rumah baru Boardgame.id, catat jadwalnya berikut ini:

Hari/Tanggal: Sabtu, 29 Juni 2019
Waktu: 13:00 – 16:00 WIB
Tempat: PlaySpace by Boardgame.id di Jalan Sukanagara no. 31, Antapani, Bandung.
Peta: https://goo.gl/maps/ktQpaLiEEMhUEizL7
Pendaftaran: Rp40.000 per kreator (atau per tim)

Sebelum kamu mendaftarkan prototype-mu, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan

  1. Prototype yang didaftarkan haruslah masuk dalam kategori Tabletop Game (board game, card game, dice game dst), dan bukan digital game.
  2. Satu kreator (atau tim) hanya boleh membawa/mempresentasikan 1 judul prototype
  3. Jika kreator lebih dari satu orang atau dibuat oleh tim, formulir di bawah cukup diisi oleh salah satu saja.
  4. Biaya pendaftaran untuk karya yang dibuat tim tetap sama (dibayarkan oleh salah satu).
  5. Kreator sangat disarankan untuk bisa datang secara pribadi (atau tim).
  6. Tidak bisa mendaftarkan diri hanya dengan mengirimkan prototype-nya.
  7. Kreator boleh diwakilkan oleh pihak lain asal yang mewakili bisa menjelaskan cara bermainnya dan memahami tentang game yang sedang dikembangkan oleh kreator.
  8. Setelah ada 7 karya yang didaftarkan, formulir akan ditutup.

Untuk mendaftar diri sebagai kreator, silakan isi form berikut ini: FORMULIR KREATOR PROTOTYPE DAY
Kamu juga bisa mendaftarkan diri sebagai playtester dengan mendaftarkan diri di sini: Daftar Playtester

Di hari dan tempat yang sama, Boardgame.id juga menggelar seminar untuk orang tua dan guru bertajuk “Mengurangi Kecanduan Game Pada Anak Dengan Metode 4T” yang akan berlangsung pada pagi harinya. Baca artikel terkait untuk informasi selengkapnya: Seminar Mengurangi Kecanduan Game.

You may also like