Menilik Card Game Referensi Bajak Laut Kaido: Sheepshead – Speed (Bagian 1)

Menilik Card Game Referensi Bajak Laut Kaido: Sheepshead – Speed (Bagian 1)

Bagi kamu penggemar manga One Piece, tentunya sudah tahu bahwa saat ini alur ceritanya sedang memasuki Arc Wano. Di arc ini, kelompok bajak laut topi jerami sedang berusaha menyusup ke dalam markas bajak laut hewan buas yang diketuai salah satu Yonko / Kaisar Lautan bernama Kaido.

Menariknya, bajak laut Kaido mengambil tema kartu, di mana struktur organisasi dan nama-nama anggotanya diambil dari permainan-permainan kartu populer. Kaido sebagai commander, memiliki tiga panglima tertinggi bernama Jack, Queen, dan King. Ditambah para raksasa ā€œnumbersā€ serta Donxuiqote Doflamino sebagai Joker, kru inti bajak laut ini mengambil referensi dari kartu remi.

Tidak hanya itu, anggota lain dari bajak laut ini seperti enam orang Tobi Roppo dan para Headliners juga diambil dari nama-nama permainan kartu. Di artikel kali ini, boardgame.id mengajak kalian untuk mengenal permainan-permainan yang menjadi referensi bajak laut Kaido.

  • Sheepshead

Sheepshead adalah salah seorang headliner di bawah komando Jack yang ikut menyerbu mokomo kingdom, markas suku mink. Sheepshead diambil dari nama sebuah permainan kartu tradisional Bavaria yang sering dimainkan di negara bagian Wisconsin di Amerika Serikat.

Penampakan Sheepshead. Image by theanimescrolls

Berbekal kartu remi, setiap giliran pemain memainkan kartu mengikuti lead suit. Selayaknya mekanisme trick taking, pemain dengan kartu terkuat akan memenangkan trick tersebut. Yang unik dari permainan ini, kita akan main berpasangan dan tidak menggunakan seluruh kartu dalam deck melainkan hanya angka 7 keatas (tanpa joker). Queen merupakan kartu terkuat untuk memenangkan trick, namun hanya bernilai 3 dalam perhitungan poin. Sebaliknya, kartu As bernilai 11 namun akan kalah dengan Queen dan Jack saat adu klaim trick.

Peraturan lengkap Sheepshead dapat dibaca di sini.

  • Ginrummy

Seperti Sheepshead, Ginrummy adalah headliner wanita di bawah komando Jack. Gin Rummy diambil dari nama permainan kartu pengembangan dari rummy (remi) yang juga dimainkan menggunakan 52 kartu deck standar.

Headliner Ginrummy. Image by dekkenminus at tumblr

Bagi kalian yang pernah memainkan empat-satu, aturan Gin Rummy mungkin terdengar familiar. Di awal permainan, masing-masing pemain akan dibagikan sepuluh kartu. Setiap gilirannya, pemain boleh mengambil satu kartu dari deck tertutup atau kartu paling atas di discard pile, kemudian membuang satu kartu dari tangan. Tujuan pemain adalah membuat set berurutan atau sama angka dari kartu ā€“ kartu di tangan. Jika seluruh kartu di tangan sudah membentuk set, pemain boleh memanggil ā€œginā€ kemudian mendapatkan poin berdasarkan kartu lawan yang tidak membentuk set. Pemain juga boleh memanggil ā€œknockā€ ketika sisa kartu di tangan yang tidak membentuk set nilainya kurang dari 10.

Peraturan lengkap Gin Rummy dapat dilihat di sini.

  • Holdem

Salah seorang headliner di kru bajak laut Kaido ini memakan artificial devil fruit (SMILE) singa yang membuatnya memiliki kepala singa di perut bernama Kamijiro. Nama Holdem diambil dari varian permainan poker paling kondang yaitu Texas Holdā€™em.

Penampakan Holdem dan Kamijiro. Image by mynakama.com

Permainan Texas Holdā€™em sering disebut ā€œpokerā€ saja di Indonesia. Menggunakan deck kartu remi standar, pemain berusaha memiliki hand card terkuat dari kombinasi kartu di tangan (hole card) dan kartu bersama (community card). Di awal permainan, seluruh pemain dibagikan dua kartu secara acak kemudian boleh memilih untuk call (bertaruh), raise (menaikkan taruhan), check, atau fold. Setelahnya, kartu community akan mulai dibuka dan pemain boleh melakukan aksi yang sama. Di akhir ronde, pemain kemudian membandingkan siapa yang memiliki kombinasi kartu terkuat yang kemudian mendapatkan seluruh uang taruhan. Texas Holdā€™em adalah salah satu permainan yang umum ditemukan di Casino.

Peraturan lengkap Texas Holdā€™em dapat dibaca di sini.

  • Speed

Kalian mungkin mengingat Speed sebagai headliner berbadan kuda yang dijinakkan O-Tama menggunakan kibidango yang dicomot dari pipinya. Speed  merupakan permainan kartu untuk dua orang dimana pemain beradu cepat menghabiskan kartu di tangan menggunakan set kartu remi.

Speed yang memiliki badan setengah kuda. Image by exmanga.com

Tidak seperti permainan-permainan yang telah dibahas sebelumnya, speed tidak dimainkan secara bergiliran. Pemain boleh memainkan kartunya kapan saja selama aturannya terpenuhi. Dalam Speed, pemain bisa memainkan kartu di tangan ketika nilai kartunya berselisih satu (baik kurang ataupun lebih) dengan dua kartu yang sudah terbuka di area main. Pemain boleh memainkan sebanyak mungkin kartu selama aturannya terpenuhi. Jika terjadi stuck, kedua pemain boleh membuka kartu baru dari deck kemudian melanjutkan permainan sampai salah satu pemain menghabiskan kartunya dan meneriakkan ā€œSpeedā€.

Peraturan lengkap Speed dapat dilihat di sini

Baca juga pembahasan dari referensi Dobon hingga Daifugo serta referensi para Tobi Roppo atau tulisan menarik lainnya dari Vicky Belladino.

You may also like