[Resensi] Perjuangan Jomblo, Board Game Perjuangan Merebut Sang Pujaan Hati
- Kabar Game
- April 11, 2016
- 292
- 3 minutes read
Judul : Perjuangan Jomblo
Kategori : Board Game
Game Designer : Hamzah Alfarabi, Vicky Belladino
Publisher : Harian Kompas
Penghargaan : Juara 3 Board Game Challenge 2015
Jumlah Pemain : 2-4 orang
Waktu Bermain : 40 menit
Volume Kotak : 26 x 19, 3 x 4,3 cm (500gr)
Perjuangan Jomblo merupakan sebuah board game yang mengajak para pemain untuk saling bersaing dalam mencari cinta sejati! Bisa dimainkan 2 sampai 4 pemain, nantinya setiap pemain akan dihadapkan dengan beberapa pilihan calon jodoh (dalam permainan ini disebut dengan “pujaan hati”) dengan kriterianya masing-masing. Untuk bisa sukses PDKT (pendekatan kepada sang pujaan hati, red) pemain harus dapat memahami karakter dan selera pujaan hati yang diincar. Misalnya food yang melambangkan ketertarikan target kita terhadap wisata kuliner, fashion yang berarti perhatiannya pada pilihan berpakaian, flirt yaitu kemampuan kamu menggombal, dan fun yang pada dasarnya menggambarkan seru tidaknya kamu nantinya sebagai pacar.
Dalam Perjuangan Jomblo, setiap pujaan hati hanya dapat diincar oleh satu pemain. Namun demikian pemain lain yang tidak ikhlas dengan kenyataan bahwa ada pemain yang berhasil PDKT, maka mereka bisa saja menambah bumbu cerita dengan mengusili pemain yang sedang jadian atau PDKT dengan mengeluarkan kartu-kartu aksi. Hal ini merupakan inti dari permainan Perjuangan Jomblo yang menjadikannya sangat dinamis dan penuh perjuangan.
Seiring meningkatnya hubungan pemain dengan calon jodohnya, tantangan pun akan makin berdatangan. Permainan berakhir jika salah satu pemain berhasil mencapai level / lantai 4 atau ketika kartu pujaan hati terakhir masuk ke lantai 1 (ketika kondisi ini terjadi maka hanya tersisa satu putaran terakhir). Segera setelah putaran tersebut berakhir pemain dengan nilai victory point atau bisa dibilang reputasi tertinggi memenangkan permainan. Poin ini didapatkan bila pemain berhasil melakukan PDKT.
Saat ini board game Perjuangan Jomblo bisa didapatkan di Toko Buku Gramedia (P. Jawa) , Manikmaya Games , atau di page Facebook Perjuangan Jomblo .