Memperingati 500 Tahun Reformasi Gereja Dalam Card Game Sola Fide

Memperingati 500 Tahun Reformasi Gereja Dalam Card Game Sola Fide

sola fide reformationStronghold Games bekerja sama dengan Spielworxx, sebuah publisher dari Jerman, untuk menerbitkan Sola Fide: The Reformation. Munculnya card game ini sekaligus untuk memperingati reformasi gereja yang terjadi 500 tahun yang lalu.

Permainan ini hanya bisa dimainkan untuk dua pemain saja, satu pemain akan mengontrol Protestan yang tengah melakukan pergerakan sementara lawan akan membela membentukan Katolik karena mereka bersaing untuk mengontrol keagamaan Kekaisaran Romawi dan juga filsafat setelah adanya publikasi dramatis 95 tesis Martin Luther pada 31 Oktober 1517.

Sola-fide-imperial-circle
Salah satu papan Imperial Circle yang diperebutkan | Gambar: boardgamegeek.com

Sola Fide ini dimainkan menggunakan kartu yang mewakili masyarakat, peristiwa, inovasi teologis, dan tindakan-tindakan politik yang terjadi pada jamannya. Para pemain bersaing untuk mengontrol 10 Imperial Circle, dengan
mengubah masyarakat dan pemimpin Kekaisaran Romawi Suci untuk tujuan masing-masing pemain.

Sola Fide: The Reformation didesain oleh Jason Matthews dan Christian Leonhard yang akan dimunculkan pertama kali pada Essen Spiel pada bulan Oktober mendatang. Belum ada kabar berapa kira-kira harga pasarannya.

Sumber: ICv2.com

You may also like