Scott Pilgrim, Novel Grafis Karya Bryan Lee O’Malley Akan Diadaptasi Menjadi Card Game

Scott Pilgrim, Novel Grafis Karya Bryan Lee O’Malley Akan Diadaptasi Menjadi Card Game

Pada GAMA Trade Show yang digelar pertengahan Maret lalu, Renegade Game Studio mengumumkan card game terbarunya. Card game ini beri judul Scott Pilgrim yang diadopsi dari graphic novel populer karya Bryan Lee O’Malley dengan judul yang sama.

Memakai mekanik deck-building, card game ini didesain oleh Keith Baker (Gloom) dengan sentuhan ilustrasi dari O’Malley sendiri. Di sini pemain akan mengambil peran dari karakter dalam dunia Scott Pilgrim yang akan menghadapi tantangan-tantangan epik.

scott pilgrim card gameSetiap dek awal milik pemain memiliki keunikan masing-masing. Di dalamnya terdapat masalah yang harus dihadapi, serta adanya kartu sisi ganda yang memberikan dua pilihan untuk pemain:  menjadi dewasa dengan bekerja keras, berempati atau menghadapi dunia lewat kekerasan ala video game untuk menyelesaikan masalah.

Permainan ini berisikan 222 kartu sisi ganda, 6 kartu karakter, 5 kartu mantan dan buku petunjuk. Game ini bisa dimainkan untuk 2-6 pemain dengan usia minimal 13 tahun ke atas dan dapat dimainkan sekitar 60 menit. Rencananya akan dirilis di musim panas dengan harga $45 (Rp 607.000).

Bila kamu menyukai seri novel grafis dari Bryan Lee O’Malley berarti kamu wajib memiliki game ini, jangan lupa menabung ya!

Sumber: ICv2.com

 

You may also like