Setelah Satu Dekade, Z-Man Akhirnya Rilis Game Klasik Condottiere Dengan Dua Ruleset Sekaligus!

Setelah Satu Dekade, Z-Man Akhirnya Rilis Game Klasik Condottiere Dengan Dua Ruleset Sekaligus!

Bagi kita yang tinggal di Asia, istilah Renaissance atau zaman pencerahan hanya bisa kita bayangkan lewat buku-buku sejarah dan film mancanegara. Nah, ingin coba terjun langsung ke peperangan di masa tersebut dengan cara yang seru? Gampang, coba saja mainkan board game terbaru dari Z-Man Games ini!

Berjudul Condottiere, game ini mengajak kita menjelajah Italia, di mana pemain adalah calon penguasa yang berlomba menguasai daerah sepanjang semenanjung negeri Menara Pisa tersebut. Siapkan prajurit untuk maju ke pertarungan, dan pemain pertama yang berhasil mengambil tiga daerah terhubung atau lima daerah
terpisah, akan menjadi pemenangnya.

Game yang diluncurkan perdana di tahun 1995 oleh Eurogame, dilanjutkan oleh Fantasy Flight di tahun 2007 ini rupanya cukup populer lho di kalangan strategy gamer, apa lagi kalau buka karena aneka kartu aksi spesial dan gameplay yang tidak terduga. Lalu, apa yang baru ya dari versi Z-Man yang didesain oleh Dominique Ehrhard (Serenissima) ini?

Selain menyertakan dua ruleset sekaligus (edisi Eurogames dan Fantasy Flight), rupanya game ini juga memberi papan bermain yang lebih besar dan versi tambahan untuk dua pemain. Untuk ilustrasinya, game ini masih menunjuk Tomasz Jedruszek yang juga mengerjakan artwork untuk edisi Fantasy Flight satu dekade lalu.

Untuk komponen, Condottiere termasuk sebuah papan, 118 kartu dan 32 marker. Berdurasi 30 menit, game ini cocok dimainkan oleh 2-6 pemain usia 10 tahun ke atas, dan dibanderol seharga $29.99 atau 415 ribu rupiah. Selamat menunggu rilisnya ya!

Sumber: ICv2

You may also like