Tiga Game Dari Perancis Ini Dipamerkan Perdana di New York Toy Fair 2019

Tiga Game Dari Perancis Ini Dipamerkan Perdana di New York Toy Fair 2019

 

Di ajang New York Toy Fair 16-19 Februari lalu, game publisher asal Perancis Iello memamerkan berbagai judul board game mereka yang akan rilis tahun ini. Di antaranya ada dua ekspansi dari Bunny Kingdom dan Kanagawa yang rilis bulan April, serta satu game anak-anak berjudul Monsieur Carrousel.

 

In the Sky, merupakan ekspansi dari game karya Richard Garfield, Bunny Kingdom. Game ini menambah beberapa fitur, salah satunya komponen baru untuk pemain kelima. Dengan lima kartu baru dan kastil lima tingkat, game berdurasi 45 menit ini dijual seharga $25.00 (Rp 354 ribu).

game baru dari publisher Perancis, Iello
game baru dari publisher Perancis, Iello | Foto: BoardGameGeek

 

Selanjutnya ada ekspansi lagi dari Kanagawa, game buatan Bruno Cthala dan Charles Chevallier. Berjudul Yokai – atau hantu dalam bahasa Jepang, pemain yang masih memegang token yokai hingga akhir game akan mendapat hukuman. Berdurasi 45 menit, harganya adalah $15.00 (Rp 212 ribu).

Baca Juga: LOKI, Divisi Terbaru Iello Yang Khusus Terbitkan Game Anak-Anak

Nah, untuk anak-anak, kamu bisa mainkan Monsieur Carrousel yang akan rilis di bulan Juni. Pemain harus bekerjasama menempatkan semua anak dalam komidi putar sebelum hujan turun dan karnaval tutup. Didesain oleh Sara Zarian, game ini akan dijual seharga $29.99 (Rp 424 ribu).

Jadi, game yang mana nih yang menarik untukmu? Semoga bisa segera didapatkan di Indonesia ya.

Sumber: ICv2

You may also like