Keren! HBO Segera Luncurkan Set Catur Yang “GoT” Banget!

Keren! HBO Segera Luncurkan Set Catur Yang “GoT” Banget!

Berlangsungnya season terakhir dari serial Game of Thrones kembali melahirkan sebuah permainan baru. Kali ini giliran USAopoly yang akan merilis sebuah set catur berlabel Games of Thrones Collector’s Chess Set di bulan Juli mendatang.

Bekerjasama dengan HBO Licensing & Retail, cara bermain game ini tentu seperti bermain catur pada umumnya. Gamenya sendiri mengambil latar pertarungan Westeros melawan White Walkers. Hal menarik dari game ini adalah, seluruh bidaknya dipahat mengikuti karakter yang muncul di acara adaptasi novel George R.R. Martin tersebut.

Baca Juga: Winter Is Coming! 9 Game Pilihan Bertema Game of Thrones

Terbuat dari resin, warna bidak terbagi antara emas dan perak. Di kubu Westeros, ada Jon Snow sebagai raja dan Daenerys Targaryen sebagai ratu, serta Jaime Lannister dan Brienne of Tarth sebagai ksatria. Ada juga Tyrion Lannister dan Tormund Giantsbane sebagai menteri, dan naga Drogon dan Rhaegal sebagai bentengnya. Sedangkan pion akan mewakili pasukan Unsullied.

Set Catur Game of Thrones
Game of Thrones Chess Set. Sudah bisa dipesan lewat PO di Barnes and Noble | gambar: USAopoly

Pindah ke pihak White Walkers. Ada Ice King dan naga es Viserion sebagai raja dan ratu, undead horse sebagai ksatria, White Walker sebagai menteri, Wilding Giants sebagai benteng dan Wight sebagai pion. Semuanya akan berjalan di atas papan catur bertema Iron Throne, dengan petak-petak emas metalik bergaya antik.

https://www.youtube.com/watch?v=m2m5Z0Jyzbw

Nah, tertarik bermain catur sekaligus bertarung dengan suasana Game of Thrones? Game ini akan dijual sebesar $99.00 atau sekitar 1,4 juta rupiah. Kunjungi situs USAopoly di sini untuk informasi lebih lanjut ya.

Sumber: ICv2

You may also like