Kaiju on Earth, Trilogi Board Game Ala-ala Godzilla Akan Digarap Penerbit Asal Jepang
- Kabar Game
- June 14, 2019
- 279
- 2 minutes read
Kaiju adalah sebutan sosok monster raksasa yang berasal dari Jepang. Godzilla, Mothra, Ghidorah adalah beberapa contohnya. Musuh-musuh Ultraman juga termasuk. Bicara soal Kaiju, ada kabar menarik nih yang datang dari Arclight Games. Penerbit ini kerap membawa judul-judul Eropa untuk diterbitkan dalam bahasa Jepang.
Baca juga: Godzilla Akan Kuasai Meja Mainmu Lewat Card Game September Mendatang
Tahun ini mereka mengumumkan untuk menggarap proyek board game yang cukup besar berjudul Kaiju on Earth di ajang Tokyo Game Market 2019. Dianggap besar karena akan ada tiga seri yang dikerjakan oleh perancang-perancang board game kenamaan asal Jepang. Setiap seri akan mengambil tema yang sama yaitu Kaiju. Untuk gameplay, bobot strateginya akan lebih ke arah game berat alias bukan game yang santai.
Seri pertama akan digarap oleh Masato Uesugi (kreator Machi Koro) untuk diterbitkan musim gugur tahun ini. Disusul dengan Yuji Kaneko (kreator Vampir Radar) yang mengerjakan seri kedua untuk musim semi 2020. Lalu, seri terakhir akan dirancang oleh Hisashi Hayashi (kreator Yokohama) untuk musim gugur 2020.
Baca juga: Konsistensi Pasar Board Game Lokal Bantu Melejitnya Industri Board Game di Jepang
Selain mereka, akan ada campur tangan dari beberapa tokoh di bagian produksi seperti Drosselmeyer & Co. Ltd. sebagai Ketua Direksi, Koji Nakakita yang fokus pada desain Kaiju, Yuji Sekita bekerja pada ilustrasi dan visual, Eiko Usami bagian desain grafis, dan Giant Hobby yang bertugas membuat model figur.
Sumber: Table Games in the World