Bulan Board Game Indonesia: Azimuth, Dadu Sebagai Penunjuk Arah

Bulan Board Game Indonesia: Azimuth, Dadu Sebagai Penunjuk Arah

Selama bulan Agustus 2020, Boardgame.id berkolaborasi dengan Arcanum Hobbies untuk menyajikan berbagai informasi dan berita menarik seputar industri board game Indonesia melalui kampanye Bulan Board Game Indonesia. Langsung saja, mari kenalan dulu dengan salah satu board game karya anak bangsa, Azimuth.

Diceritakan Asia Tenggara dikenal memiliki sumber daya alam yang luas, tetapi tidak semua wilayah telah dieksplorasi oleh manusia. Hutan lebat, gunung-gunung tinggi, dan ombak ganas menjadi tantangan bagi para penjelajah paling berani. Tidak hanya keberanian, mereka juga membutuhkan navigasi yang baik untuk melintasi kepulauan.

Jadi di sini pemain ditantang untuk menjelajahi daratan dan mereka yang berhasil membangun pemukiman (settlement) dengan poin paling banyak ialah pemenangnya.

Azimuth memiliki gaya permainan yang cukup berbeda dengan kebanyakan board game yang ada. Salah satu keunikannya bisa dilihat dari cara pemanfaatan dadu. Alih-alih dadu dilempar dan hasil angka yang muncul digunakan untuk menggerakkan bidak, dadu di Azimuth berfungsi sebagai penunjuk arah sekaligus sumber poin di akhir permainan.

azimuth

Sepanjang permainan para pemain akan meletakkan tambahan keping berbentuk heksagon sebagai aksi eksplorasi. Pemain perlu melakukan eksplorasi sebelum membuat pemukiman karena nilai dari pemukiman ditentukan dari keping heksagon dengan wilayah yang saling tersambung: hutan dengan hutan, laut dengan laut dan sebagainya. Untuk mengklaim wilayah tersebut menjadi pemukiman pemain harus memiliki dadu yang jumlahnya sama dengan wilayah yang saling tersambung tadi.

Diterbitkan oleh Mahavira Studio, board game karya anak bangsa ini dapat dimainkan untuk 2-4 pemain dan sudah bisa dipesan secara online di Boardgame.id maupun toko Arcanum Hobbies atau tinggal klik tombol di bawah ini:

You may also like