Beyond the Sun, Board Game dengan Misi Mencari Planet Baru
- Kabar Game
- September 1, 2020
- 314
- 3 minutes read
Kamu penggemar tema sci-fi alias science fiction? berarti kamu harus bermain Beyond the Sun, board game terbaru yang diterbitkan Rio Grande Games tahun ini. Dirancang oleh Dennis K. Chan, game ini berkisah tentang keadaan bumi yang sakit dan para pemimpin sedang mencari cara untuk mencari tempat tinggal baru.
Baca Juga: Splotter Games: Pengaruh Unsur Ekonomi dalam Sebuah Game [Wawancara]
Berdurasi 90 hingga 120 menit, di sini kamu dan pemain lain adalah pemimpin berbagai faksi yang harus mengumpulkan poin terbanyak untuk menjadi pemenang. Sepanjang permainan, pemain akan bergantian memilih aksi yang tersedia di papan “teknologi” yang menghasilkan sumber daya. Menariknya setiap aksi bisa memicu hadirnya teknologi baru untuk pilihan aksi lainnya, mulai dari memindahkan pesawat hingga membentuk koloni baru.
Untuk komponennya, board game yang didominasi oleh warna biru ini berisi sebuah papan technology tree, sebuah papan eksplorasi yang bersisi ganda, dan kurang lebih 100 kartu permainan. Game ini juga memberi 80 kubus resource, 96 marker berbahan kayu dan aturan permainan. Beyond the Sun bisa dimainkan oleh 2-4 orang usia 14 tahun ke atas, dan akan dibanderol seharga 74.95 atau 1,1 juta rupiah.
Sumber: ICv2