Gedung KPK Disulap Menjadi Tempat Bermain Board Game

Gedung KPK Disulap Menjadi Tempat Bermain Board Game

Pernahkah kamu menunjungi kantor atau gedung KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) yang berlokasi di Jakarta ?  Hari Jum’at lalu (15/04) KPK menggelar sebuah acara bermain bertajuk “Play Day Anti Korupsi” di gedung KPK. Beberapa tamu undangan yang baru pertama kali datang mengaku agak takut, namun dengan sejalannya acara mereka malah terlihat gembira.
Acara dimulai pada pukul dua siang. Dipandu oleh MC, acarapun dibuka oleh Sandri Justiana dari Pendidikan dan Pelayanan Masyarakat (Dikyanmas) KPK yang menjelaskan maksud dan tujuan dari acara Play Day Anti Korupsi ini. Dilanjutkan dengan presentasi singkat oleh Eko Nugroho dari Kummara tentang potensi board game yang dapat berfungsi tidak sekedar hanya sebagai media bermain namun juga dapat memberikan impact positif bila digunakan dengan baik. Impact postif ini yang pada akhirnya menjadi kunci dikembangkannya 7 seri board game KPK. Kemudian ada sambutan dari Wakil Ketua KPK, Laode M. Syarief yang dilanjutkan dengan sesi peluncuran digital board game berjudul Sahabat Pemberani. Sebagai bentuk gunting pita, Laode turut memainkan Sahabat Pemberani bersama murid-murid Sekolah Dasar yang menjadi peserta Play Day.
digital board game KPK Sahabat Pemberani
Wakil Ketua KPK, Laode M. Syarief bermain bersama anak-anak dalam peluncuran digital board game Sahabat Pemberani | Foto: BG.ID
Suasana di gedung KPK
Suasana Play Day KPK Anti Korupsi | Foto: BG.ID
Puncak dari acara ini adalah seluruh peserta diperbolehkan mencoba 7 board game purwarupa yang dikembangkan oleh Anti-Corruption Learning Centre (ACLC) Dikyanmas KPK. Tujuan dari Play Day Anti Korupsi ini tidak lain adalah meminta masukan dari para peserta. Alhasil sesi bermain ini sangat ramai, tersirat raut hingar bingar baik dari para peserta maupun dari tim desainer. Tiba-tiba satu sudut ruangan di gedung KPK ini seakan berubah menjadi taman bermain yang penuh dengan gelak tawa dan kegembiraan. Para peserta saling memberi komentar dan masukan pada tim desainer agar board game KPK bisa dikembangkan lebih baik lagi dengan gameplay yang lebih matang. Selanjutnya KPK berencana akan terus memperbaiki dan akan melakukan uji coba lanjutan untuk ketujuh board game KPK ini. Sudah menjadi agenda KPK menggunakan media board game untuk membantu kampanye anti korupsi di berbagai tempat di Indonesia.

You may also like