Wartime, Perang Manusia vs Orcs Secara Real Time dari WizKids
- Kabar Game
- January 31, 2017
- 261
- 2 minutes read
Publisher yang terkenal dengan keluarannya HeroClix dan juga Dice Masters, WizKids, mengumumkan board game terbarunya berjudul Wartime, yang resmi meluncur ke pasaran pada Juni 2017.
Menghadirkan pertarungan manusia melawan Orcs – makhluk mitologi jahat yang terkenal dalam serial Lord of the Rings dan game Warcraft. Dalam game ini kamu tidak akan bermain memakai metode yang terstruktur: waktu adalah satu-satunya musuh yang membuat kamu hanya bisa mengandalkan diri sendiri.
Masing-masing pemain akan mendapat jam pasir dengan waktu antara 30, 60, dan 90 detik yang harus dibalik saat salah satu pasukan pemain tersebut melakukan aksi, bergerak, menyerang, atau menggunakan magic. Setiap pasukan tersebut tidak bisa bergerak lagi sampai waktu di jam pasir habis. Sudah bisa dipastikan, pemain dengan time-management terbaik dan juga penggunakan kemampuan pasukan yang baik adalah pemenang dari permainan ini.
Game ini adalah wargame berbasis skenario, dan menyertakan sebuah mission campaign yang mana hasil dari setiap skenario mengarah pada perkembangan dari perang di permainan utama. Kamu juga bisa menyusun unit dalam skenario yang dimainkan, bahkan membuatnya berdasarkan ceritamu sendiri.
Satu paket Wartime berisi 12 jam pasir, 80 unit token (pasukan), sebuah papan permainan dengan petak-petak heksagonal, 20 stand dan 50 kartu. Game ini dibanderol dengan harga $59.99 (Rp 801.000), bisa dimainkan oleh 2 orang atau lebih dengan usia 14 tahun ke atas, dan setiap skenario bisa dimainkan hanya dalam 10 menit.