Sudah Muncul! Inilah Kedua Jawara German Game Prize di Ajang Essen Spiel 2018
- HeadlineKabar SPIELSPIEL 2018
- October 24, 2018
- 318
- 4 minutes read
Essen (24/10) – Setiap tahunnya, penghargaan Deutscher Spiele Preis atau German Games Prize dihadiahkan tepat di malam pembukaan SPIEL 2018. Penghargaan ini telah menjadi ritual sejak Spiel di tahun ketujuh, tepatnya tahun 1990 silam.
Ada dua kategori yang akan mendapat gelar ini: game keluarga dan dewasa terbaik serta game anak-anak terbaik. Untuk kategori game, game yang masuk dalam seleksi adalah board game dan card game yang rilis di tahun 2017 kemarin.
Menariknya, pemilihan Deutscher Spiel Preis tidak terbatas oleh asal negara game tersebut. Meski begitu, game-game hasil seleksi ini dipilih oleh para ahli dan pelopor game berbahasa Jerman (Jerman, Austria dan Swiss) yang berkembang sejak tahun 70-an.
Berbagai macam langkah seleksinya dilakukan demi menemukan judul yang pantas untuk menyandang gelar ini, seperti:
- Ribuan gamer terpercaya dan lebih dari 300 kelompok bermain telah diwawancarai terkait daftar game favorit mereka,
- Pembaca majalah “Fairplay” dan “Spielerei” terlibat dalam polling untuk mengukur pengetahuan mereka tentang game-game terseleksi,
- Mengundang jurnalis terpilih dari televisi, radio dan media cetak untuk mengisi polling korespondensi,
- Sejumlah retailer game membuat leaderboard berdasarkan kriteria pilihan mereka. Panitia pemilihan juga mengadakan voting secara online, yang baru dibuka sejak tahun 2001.
Untuk memastikan pemilihan berjalan secara mandiri dan transparan, jumlah suara yang masuk akan dihitung oleh lembaga independen. Setiap suara juga tidak asal pilih, hanya suara dengan nama dan alamat lengkap yang akan dihitung dalam proses voting.
Baca Juga: Diakui! Keikutsertaan Kontingen Indonesia Dibahas Dalam Surat Pers Resmi SPIEL 2018
Dari seluruh proses di atas, terkumpul sebanyak 10 judul game yang mewakili kriteria game terbaik sepanjang tahun 2018. Dengan sistem ranking di tiap kategori, game yang menempati tingkat pertama berhak menyandang gelar Gold sekaligus pemenang Deutscher Spiele Preis, diikuti Silver dan Bronze untuk juara 2 dan 3.
Di Essen Spiel tahun ini, para juri rupanya sudah menentukan pemenang dari masing-masing kategori Deutscher Spiele Preis, lho. Dan pemenangnya adalah……
Azul (2017) – Strategy/Family Game on SPIEL 2018
Memoarrr! (2017) – Children Game on SPIEL 2018
Selamat untuk kedua juara Deutscher Spiele Preis 2018 ya! Acara penerimaan penghargaan Deutscher Spiele Preis 2018 akan diadakan di Messe Essen, Rabu 24 Oktober jam 7.30 malam waktu Jerman (Kamis 25 Oktober 00.30 WIB).
Foto: BoardGameGeek