Ruang Gerak Sebuah Bidak – Bagian 1 [Bedah Board Game #7]

Ruang Gerak Sebuah Bidak – Bagian 1 [Bedah Board Game #7]

Dalam sebuah board game, seringkali kita temukan adanya bidak atau pion yang bisa digerakkan oleh pemain. Bidak-bidak ini sesungguhnya memiliki ruang gerak berbeda-beda tergantung dari area permainan yang disajikan. Dua area gerak yang populer antara lain ada Grid Movement dan Point-to-point Movement.

Bidak ternyata juga bisa digerakkan tidak hanya memanfaatkan dadu dan melangkah kan sesuai hasil lemparan dadu. Ulasan tentang perbedaan Grid Movement dan Point-to-point Movement telah dibahas pada sesi Bedah Board Game #7 yang berlangsung pada hari Sabtu lalu (23/11) di PlaySpace by Boardgame.id oleh Isa R. Akbar (perancang The Festivals & Business Craft). Berikut rangkumannya.

Grid Movement

Sebuah bidak bisa bergerak menggunakan mekanik Grid Movement apabila sebuah petak di area permainan mempunyai banyak sisi. Dengan begitu sebuah bidak digerakkan ke banyak arah hanya dari satu petak.

Grid Movement bisa terbentuk dengan area permainan yang berupa kotak (segi empat) seperti Catur, Forbidden Island, Istanbul dan lainnya. Bisa juga area permainan heksagon (segi enam) seperti dalam Scythe, Survive: Escape from Atlantis! dan sebagainya.

Tentu ruang gerak dengan petak heksagon akan memberikan lebih banyak variasi karena bisa digerakkan ke salah satu dari enam sisi yang ada ketimbang hanya empat sisi jika area permainannya kotak-kotak.

Pada bahasan lain, Boardgame.id juga telah pernah mengulas mekanik grid movement pada artikel: Mekanik 101 : Melompat Berayun Ala Grid Movement

Ruang gerak grid movement

Point-to-point Movement

Mekanik ini akan menimbulkan gaya permainan yang berbeda dengan Grid Movement. Pasalnya, pemain hanya bisa menggerakkan bidak menuju petak-petak atau titik lokasi yang tersambung dengan garis. Dengan begitu ruang gerak pemain dibatasi dengan banyaknya cabang dari sebuah petak.

Terlebih lagi seberapa pun satu petak dengan petak lain yang ada di papan permainan, selama tidak terkoneksi dengan garis maka pemain tidak bisa memindahkan bidaknya ke sana. Meski kadang menjengkelkan namun justru di sinilah tantangannya. Membatasi ruang gerak pemain.

Begitulah dua tipe area permainan yang bisa dijadikan alternatif untuk rancangan board game kamu. Selanjutnya, tentang cara menggerakkan bidak. Seperti yang kita tahu, bidak bisa digerakkan dengan cara melempar dadu dan menggerakkannya sesuai hasil lemparan dadu. Ternyata cara menggerakkan bidak tidak hanya itu saja lho!

Ada beberapa metode yang bisa dimanfaatkan untuk menggerakan bidak, macamnya ada apa saja? Nantikan bahasannya di bagian kedua. Stay tuned dan jangan sampai ke mana-mana.

You may also like