Tingkatan Gelar Catur, Grandmaster Wanita Masih Di Bawah Grandmaster

Tingkatan Gelar Catur, Grandmaster Wanita Masih Di Bawah Grandmaster

Pertandingan persahabatan catur antara Dewa Kipas (Dadang Subur) dengan Irene Sukandar yang memiliki gelar catur Grandmaster Wanita telah usai. Pertandingan tersebut ditayangkan secara langsung di kanal Youtube Deddy Corbuzier kemarin (22/03) yang dimulai pada pukul 15:00 WIB. Selain kedua pemain yang bertanding, hadir juga Grandmaster Susanto Megaranto dan Internasional Master Wanita Chelsie Monica yang mengambil peran sebagai komentator pertandingan.

Dari sesi kemarin kita mendengar banyak sekali istilah dan gelar yang bisa diraih oleh pecatur. Gelar-gelar yang diberikan kepada pecatur resmi dikeluarkan oleh federasi catur dunia atau FIDE.

Perlu diketahui FIDE mengeluarkan dua kategori gelar catur yaitu gelar umum dan gelar khusus wanita. Biasanya gelar khusus wanita masih di bawah gelar umum dengan ELO (rating pemain) lebih rendah 200 poin. Namun tidak menutup kemungkinan bagi pecatur wanita yang telah memiliki gelar khusus wanita untuk meraih dua gelar catur dengan mengejar gelar umum. Hal ini dikarenakan gelar umum sebenarnya lebih bergengsi.

Susanto Megaranto, Grand Master dari Keluarga Petani Indramayu - Sport  Tempo.co
Susanto Megaranto peraih Grandmaster catur

Berikut rangkuman dari gelar-gelar yang dimaksud:

1. Candidate Master (CM) & Woman Candidate Master (WCM)

Gelar ini sebenarnya baru dikeluarkan oleh FIDE pada tahun 2002. Untuk mendapatkan gelar ini seorang pecatur perlu memiliki minimal 2200 sedangkan WCM hanya perlu setidaknya ELO 2000. Gelar ini juga bisa diraih dengan memenangkan empat dari tujuh laga pada saat olimpiade catur.

Gelar CM maupun WCM adalah gelar paling rendah di antara gelar-gelar yang dikeluarkan FIDE.

2. FIDE Master (FM) & Woman FIDE Master (WFM)

Gelar FM maupun WFM sudah ada sejak lama yaitu tahun 1978. Untuk meraih gelar ini, tidak ada prasyarat khusus yang harus dijalani. Pecatur hanya cukup meningkatkan ELO-nya hingga 2300 dan 2100 untuk WFM. Hampir sama dengan CM/WCM, pecatur dengan ELO minimal 2100 sudah bisa mendapatkan gelar FIDE Master dengan memenangkan 65% dari total 9 pertandingan di olimpiade catur.

FM & WFM berada satu tingkat di atas CM & WCM dan satu tingkat di bawah IM ataupun WIM.

Mengenal Chelsie Monica, Pecatur Cantik yang Menjadi Komentator Duel Dewa  Kipas vs GM Irene Kharisma - Warta Kota
Chelsie Monica peraih Woman International

3. International Master (IM) & Woman International Master (WIM)

Kedua gelar ini sudah muncul sejak tahun 1950. Selain harus memiliki ELO 2400 ke atas, untuk meraih gelar ini diperlukan norma atau memenangkan sejumlah turnamen resmi dari FIDE yang melibatkan para pecatur yang sudah menyabet gelar IM. Sedangkan untuk WIM prasyarat ELO-nya tentu lebih rendah.

Sebenarnya ada cara lain untuk mendapatkan gelar IM ataupun WIM tanpa harus menjalani beberapa turnamen dan mendapatkan hasil yang baik. Di antaranya adalah dengan menjadi runner up pada salah satu Turnamen Dunia Senior, Turnamen Dunia Junior (di bawah 20 tahun), Turnamen Kontinental atau memenangkan salah satu Turnamen Sub-kontinental, Turnamen Junior (di bawah 16 tahun), Turnamen Dunia Disabilitas dan lainnya. Sedangkan untuk menjadi WIM juga bisa dengan juara dua pada Turnamen Dunia Perempuan Junior.

Baik IM maupun WIM berada setingkat di atas FM & WFM namun masih di bawah Grandmaster. GothamChess atau Levy Rozman sudah meraih gelar IM sejak 2018, dan salah satu pecatur dari 116 wanita yang kini memiliki gelar WIM adalah Chelsie Monica dari Indonesia.

Profil Irene Sukandar, Grand Master Wanita yang Akan Tanding Catur dengan  Dadang Subur si Dewa Kipas - Tribunnews.com Mobile
Irene Kharisma Sukandar peraih Woman Grandmaster

4. Grandmaster (GM) & Woman Grandmaster (WGM)

Selain gelar juara dunia, GM & WGM adalah gelar dengan kasta tertinggi yang bisa diraih oleh seorang pecatur. Karena itulah prasyarat untuk bisa dianugerahi sebagi GM juga lebih tinggi dari IM, yakni perlu memiliki ELO 2600. Ditambah lagi pecatur yang mengincar gelar GM perlu bermain di beberapa turnamen resmi FIDE yang juga dikuti oleh GM dari negara berbeda. Sementara untuk WGM dibutuhkan ELO setidaknya 2500.

Alternarifnya calon Grandmaster juga bisa mendapatkan gelar ini dengan menjuarai salah satu dari Turnamen Dunia Senior, Turnamen Dunia Junior (di bawah 20 tahun), Turnamen Kontinental atau Turnamen Dunia Wanita. Bisa juga dengan masuk menjadi 16 besar pada Kejuaraan Dunia FIDE.

Menariknya, GM untuk gelar umum diresmikan pertama kali berbarengan dengan IM yaitu pada tahun 1950, namun untuk WGM, pertama kali diresmikan oleh FIDE baru tahun 1976. Dari 1.655 pecatur dunia, di Indonesia sendiri ada Susanto Megaranto, Utut Adianto yang sudah menyandang gelar GM. Lalu, Irene Sukandar yang merupakan lawan dari Dadang Subur di pertandingan persahabatan Senin lalu (22/03) adalah WGM pertama di Indonesia. Di dunia, jumlah WGM hanya berjumlah 37 pecatur.

5. Super Grandmaster (Super GM)

Ya! Di atas langit masih ada langit. Sebenarnya ini bukan gelar yang resmi dikeluarkan oleh FIDE. Super GM sebetulnya hanyalah sebutan untuk para Grandmaster kuat dari yang terkuat. Biasanya mereka memiliki ELO di atas 2700. Saat ini jumlah Super GM hanya ada sekitar 50 pecatur.

Wah rupanya ada banyak sekali gelar untuk para pecatur ya. Oh iya, perlu diketahui juga, gelar catur ini aka menempel seumur hidup. Jadi misalkan ada Grandmaster karena usianya yang sudah tidak lagi mendukung untuk berpikir kritis, gelar GM nya tidak akan hilang sekalipun ELO nya drop.

Jadi setelah banyak beredar berita tentang catur, apakah kamu tertarik belajar catur dan mengincar salah satu gelar di atas? Yuk main!

Jangan lupa kunjungi juga Tokopedia atau Shopee Galeri Boardgame ID untuk mendapatkan puluhan board game karya anak bangsa yang tak kalah seru untuk dimainkan bersama keluarga di rumah.

You may also like