[Kickstarter Corner] SUPERHOT, dari FPS Video Game Menjadi Card Game
- Kabar Game
- February 8, 2017
- 290
- 2 minutes read
Superhot, sebuah first person shooter video game yang mana waktu hanya akan berjalan jika pemain bergerak, kini bertransformasi menjadi sebuah card game. Ya! setelah sukses dirilis untuk Xbox One, Steam dan juga VR, Superhot kini bisa dimainkan di atas meja. Superhot: The Card Game yang didesain oleh Manuel Correia (Multiuniversum: Project Cthulhu) kini tengah diluncurkan melalui situs galang dana kickstarter.
Superhot: The Game Card mencoba untuk menciptakan kembali konsep utama dari versi virtualnya – di mana musuh, peluru dan benda hanya bergerak ketika pemain bergerak, menyebabkan beberapa gaya Matrix diantara tembakan peluru dan menangkap senjata di udara – dengan mekanik inti deck-building.
Pemain memainkan untuk memajukan waktu, dengan masing-masing kartu mewakili tindakan atau objek – seperti ‘membalik meja’, ‘pistol’, ‘peluru’ dan ‘gelas’.
Game ini bisa dimainkan dengan maksimal tiga pemain yang berusaha untuk mencapai sejumlah tujuan, dari membunuh musuh dalam jumlah tertentu hingga untuk memegang kombinasi kartu tertentu.
Ada empat mode permainan yang ditawarkan dalam permainan ini, meliputi: mode solo, mode satu lawan satu, mode kooperatif melawan AI atau mode 2 lawan 1.
Hingga saat ini, dana yang terkumpul di kickstarter telah mencapai 700 juta rupiah, menembus 681% dari target awal yang diminta. Masa kampanye penggalangan dana di kickstarter masih menyisakan waktu 14 hari lagi.
Tertarik ? kamu bisa mendapatkannya dengan harga lebih murah $5 dari harga retailnya nanti menjadi $15 (Rp 195.000) saja, belum termasuk pengiriman ke Indonesia. Segera kunjungi laman Superhot: The Card Game melalui kickstarter.