Begini Persiapan Penyelenggara SPIEL Manjakan Para Pengunjung [Kabar SPIEL]

Begini Persiapan Penyelenggara SPIEL Manjakan Para Pengunjung [Kabar SPIEL]

Featured image by der-schultenhof.de

Harusnya kamu udah baca kan kalau di bulan Oktober nanti bakalan ada pameran board game di Jerman yang luasnya hampir 10x lipat Stadion Utama GBK. Nah! Pihak penyelenggara pameran ini tidak semata-mata memperluas area pameran saja tanpa meningkatkan pelayanannya.

Di artikel sebelumnya, jelas disebutkan area pameran board game yang lebih akrab disebut SPIEL akan meluas dari 66.000 m² menjadi 72.000 m². Friedhelm Merz Verlag selaku penyelenggara acara (Event Organizer/EO) telah mempersiapkan berbagai upaya untuk meningkatkan pelayanan dengan tetap membuat pengunjung merasa nyaman.

Pengunjung SPIEL’16 membludak di hari Sabtu:

Beberapa upaya yang dilakukan EO salah satunya adalah dengan menjamin kelancaran transportasi menuju lokasi pameran yang terletak di gedung Messe Essen, Kota Essen. Mereka memastikan akan ada tambahan kereta bawah tanah dua kali lebih banyak dari tahun sebelumnya yang akan beroperasi di hari Sabtu dan Minggu saat pameran berlangsung (26-29 Oktober). Tentu dengan adanya angkutan cepat ini pengunjung akan bisa sampai ke lokasi tanpa banyak membuang waktu.

Tidak hanya itu saja lho. Bagi pengunjung yang datang menggunakan kendaraan pribadinya, EO juga memperluas lahan parkir. Untuk pertama kalinya area parkir P11 akan dibuka (the Karstadt HQ car park), termasuk tambahan 5.000 tempat parkir di P10 untuk hari Sabtu dan Minggunya. Akhir pekan memang diprediksi menjadi puncak acara karena akan ada lebih banyak pengunjung yang datang daripada hari Kamis dan Jum’atnya.

Baca juga: Wah! Rupanya Agen-Agen CIA Juga Bermain Board Game

EO yang satu ini sangat getol mengutamakan kenyamanan pengunjung. Di area parkir P10 di atas juga akan tersedia tiket box. Alhasil, nantinya pengunjung juga bisa langsung membeli tiket di lahan parkir. Dengan begini pengunjung akan jadi lebih santai dan bisa tenang sambil menumpangi shuttle bus menuju lokasi. Idenya oke juga ya, buka tiket box di parkiran!

denah dari Penyelenggara
Denah SPIEL’16 | Gambar: merz-verlag-en.com

Terakhir yang tak kalah memanjakan pengunjung, kini mereka bisa masuk ke pameran lewat pintu ketiga yaitu ‘Galeria’. Biasanya pengunjung hanya bisa masuk lewat pintu selatan dan pintu barat saja.

Senang dan nyaman rasanya bila pengunjung diberikan pelayanan super memuaskan dari penyelenggara acara, bahkan dimanjakan sebelum mereka sampai masuk ke lokasi pameran. Jadi lebih semangat mengikuti berita-berita terbaru tentang SPIEL’17?

Jangan lupa like dan follow Facebook Boardgame.id untuk selalu mendapat perkembangan berita terkait [Kabar SPIEL] ataupun berita industri board game nasional dan mancanegara.

 

 

You may also like