Temukan Kejutan-Kejutan Baru Saat Membangun Kota Bernuansa Jepang dalam Machi Koro Legacy

Temukan Kejutan-Kejutan Baru Saat Membangun Kota Bernuansa Jepang dalam Machi Koro Legacy

Menjadi mayor yang harus membangun sebuah kota dengan aneka kartu warna-warni yang lucu. Familiar dengan ciri-ciri card game ini? Seratus untuk kamu yang menebak ini adalah Machi Koro!

Nah, rupanya ada kabar baru dari game yang awalnya dibuat oleh Masao Suganuma ini. Yup, Pandasaurus Games akan segera menerbitkan versi barunya di tahun depan, tepatnya di musim semi 2019 mendatang.

Machi Koro LegacyBerjudul Machi Koro Legacy, tak perlu pusing menganalisis mekanisme dari game edisi baru ini, karena sesuai judulnya game ini memakai elemen legacy-style dengan aneka cerita yang bisa kamu temukan sepanjang permainan.

Setelah usai, game ini masih bisa tetap dimainkan dengan twist unik, tentu dengan segala kondisi yang ada berkat gaya permainan yang kamu dan teman-temanmu kembangkan saat menamatkannya.

Layaknya game terdahulunya pemain tetap harus melempar dadu, membangun kota dan mengumpulkan uang untuk menjadi pemenang. Ditambah dengan adanya objektif rahasia yang akan membawa kamu ke berbagai pilihan dalam permainan.

Berdurasi 30-45 menit, game yang penampilannya masih didominasi oleh warna biru ini digawangi oleh desainer ahli legacy-game, Rob Daviau (Pandemic Legacy, Betrayal at House on the Hill). Bersama Daviau, ada juga kreator Fireball Island, JR Honeycutt. Untuk Ilustrasi, Machi Koro Legacy tetap digarap oleh Nobura Hotta.

Menyertakan 10 narasi, Jepang menjadi inspirasi untuk bagian ceritanya dengan arahan dari Nobuaki Takeruba yang mana seorang game designer JRPG, Tokyo Nova. Jadi, tertarik dengan edisi terbaru Machi Koro ini? Tunggu saja rilisnya tahun depan ya!

Sumber: Tabletopgaming.co.uk 

Featured image: www.beastofwar.com

You may also like