Board Game Geek: Sulitnya Mencari Informasi Board Game di Asia [Bagian 1]
- HeadlineOpiniSPIEL 2019
- January 7, 2020
- 294
- 3 minutes read
Essen SPIEL merupakan pameran board game tahunan terbesar di Eropa yang diselenggarakan di kota Essen, Jerman setiap bulan Oktober selama empat hari. Pameran ini sudah berumur lebih dari 30 tahun dan karenanya budaya bermain board game di Eropa menjadi budaya dan kebiasaan masyarakat di sana. Di sana kita bisa bertemu dengan banyak orang yang menyukai board game, baik itu keluarga, mahasiswa, orang kantoran termasuk juga ilustrator, perancang board game, blogger dan komunitas.
Beruntung, kala itu tim Boardgame.id bisa mengundang W. Eric Martin dari Board Game Geek ke booth Archipelageek dari BEKRAF sewaktu Essen SPIEL 2019 bulan Oktober. Semua yang sudah nyemplung ke hobi board game pasti tahu situs Board Game Geek (BGG) yang di dalamnya terdapat database, kabar dan forum tentang board game. Eric Martin adalah seorang editor di sana.
Berhubung Eric bekerja sebagai editor penulis berita, Ia pasti lebih banyak tahu tentang board game. Karenanya kami pun mewawancarai Eric dan pada bagian pertama ini kami berbincang seputar Essen SPIEL dan apa saja yang berubah menurut pandangannya.
Kemudian kami juga membahas board game di Asia dan bagaimana cara BGG mengumpulkan informasi-informasi terkait board game Asia yang biasanya bukan berbahasa Inggris. Selengkapnya mari kita simak sama-sama sesi interview bersama W. Eric Martin bagian pertama berikut ini:
Boardgame.id mengucapkan terima kasih banyak kepada Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) karena atas dukungannya Indonesia bisa unjuk gigi ke pameran board game dunia serta menyediakan booth Archipelageek di mana Indonesia bisa mengenalkan produk-produk board game karya anak bangsa sekaligus ruang untuk mengambil wawancara di atas.
Tonton juga video interview eksklusif Boardgame.id edisi Essen SPIEL 2019 lainnya. Ada video interview kami dengan game designer, penerbit board game dari mancanegara, wawancara dengan blogger asal Jerman dan masih banyak lagi. Jangan lupa untuk like dan subscribe channel Youtube Boardgame.id dan nantikan video-video berikutnya dari kami.