Ikuti Soft Launching Balap Kuliner di Solo dan Dapatkan Berbagai Bonus Menarik Selama Periode Pre-Order
- Event
- May 16, 2018
- 310
- 4 minutes read
Minggu lalu kamu mungkin sudah mendengar, ada judul baru yang menambah deretan board game asli Indonesia. Namanya adalah Balap Kuliner, sebuah board game yang mengangkat tema kuliner dan jajanan khas kota Semarang.
Diterbitkan oleh Kompas, Balap Kuliner (Bakul) bisa dimainkan untuk dua sampai empat pemain hanya dalam 20 menit saja untuk satu sesi permainan. Tanggal 14 Mei kemarin, Bakul resmi membuka pre-order. Jika kamu mengikuti pre-order ini Bakul yang kamu terima tanpa ada tambahan biaya kirim dan kamu akan mendapat tambahan bonus dua token shuttle bus dan tiga token stop yang terbuat dari akrilik.
Tertarik? Segera lakukan pemesanan melalui tautan berikut ini: PRE-ORDER BALAP KULINER (bonus hanya berlaku untuk pemesanan sampai tanggal 29 Mei 2018):
Nah! untuk kamu yang tinggal di kota Solo dan sekitarnya. Kamu juga bisa datang ke Boardgame & Library di Muara Market, Jalan Lumban Tobing no. 25 Banjarsari untuk menghadiri ajang soft launching dari Bakul. Tentunya selain agenda playday untuk menjajal board game ini, bakal ada sesi talkshow dan diskusi lalu dilanjutkan buka bersama.
Acara akan berlangsung dari jam 4 sore sampai setengah 8 dengan detil acara sebagai berikut:
16.00 – 17.00 Talkshow dan diskusi
Tentang board game secara umum dan juga tentang Bakul bersama:
- Erwin (APIBGI dan BGLIB)
- Eko Wustuk (Kompas)
- Tim perancang Bakul
- Moderator : Fajar Dwinanto/Bolly Firman Muara
17.00 – 17.45 Playday Bakul Sesi 1
17.45 – 18.30 Buka puasa bersama + sholat maghrib
18.30 – 19.30 Playday Bakul Sesi 2
Untuk kamu yang tinggal di Bandung, ada PlayTime juga bersama Boardgame.id dan Manikmaya Games di Cafe Cinde dari jam 3 sore. Jangan sampai ketinggalan acara-acara seru ya!