Waroong Wars, Card Game Indonesia Terlaris Akan Hadirkan Menu Baru di Edisi Terbarunya?

Waroong Wars, Card Game Indonesia Terlaris Akan Hadirkan Menu Baru di Edisi Terbarunya?

Industri board game Indonesia bisa dibilang makin maju dan makin berkembang sejak adanya ajang workshop dan kompetisi Board Game Challenge (BGC) yang diselenggarakan oleh Kompas dan Kummara tahun 2015 lalu. Pertumbuhan industrinya semakin nyata saat board game-board game jawara BGC ini dirilis.

Waroong Wars (WW), yang menjadi juara satu kemudian banyak dicari. Game yang hanya terdiri dari 80 kartu ini cepat diminati keluarga lantaran cara mainnya yang sederhana namun tetap seru. Apalagi temanya sendiri adalah kuliner khas Surabaya, siapa coba yang tidak tertarik dengan tema makanan?

Baca juga: Waroong Wars, Sajikan Masakan Tradisional Khas Surabaya Terbaik [Katalog]

Permainan ini juga merupakan board game Indonesia yang paling banyak terjual saat ini, lebih dari 2000 kopi. Nah! pertengahan Mei lalu ada kabar menarik dari Instagram Waroong Wars. Konon WW akan dirilis kembali di edisi kedua!

A post shared by waroong.wars (@waroong.wars) on


Jika dilihat dari teaser yang terlampir di galeri foto di atas, akan perubahan dari segi gambar dan jenis menu. Nampak akan ada menu Pecel dan Tempe Penyet. Lalu bagaimana dari sisi cara bermain? Mas Adhicipta R. Wirawan yang merupakan salah satu perancang WW mengatakan ada sedikit perbaikan dari segi mekanik permainan.

“Ada improvement mekanik, visual art baru semua, karakter baru, menu baru. Menjadi sebuah party game dengan rasa Euro.” Jelas mas Adhicipta.

Well, sejauh ini belum ada informasi lebih lanjut kapan edisi kedua atau edisi reboot ini akan dirilis. Jadi sambil menuntaskan bulan puasa, mari kita tunggu sambil mainkan dahulu edisi pertamanya. Stay tuned di Boardgame.id ya!

You may also like