The River, Game Anyar Dari Kreator Jaipur Hadir Perdana di SPIEL’18

The River, Game Anyar Dari Kreator Jaipur Hadir Perdana di SPIEL’18

Satu lagi pubisher yang akhirnya membocorkan informasi terkait judul board game yang akan mereka tampilkan di gelaran Essen SPIEL 2018. Kali ini datang dari Days of Wonder yang akan merilis game worker-placement terbarunya, yang berjudul The River.

Didesain oleh kreator Jaipur dan Yspahan, Sebastien Pauchon, serta desainer baru Ismael Perrin, pemain adalah pionir yang sedang membentuk dunia baru, dengan membangun dan menjelajah tepian sungai. Setiap ronde, luncurkan pekerja milikmu untuk mengumpulkan resource, mengklaim tile wilayah dan membangun rumah untuk mendapat poin.

Berdurasi 30-45 menit, game ini berisi sebuah papan utama bersisi ganda, 4 papan pemain, 69 tile, 21 pion, 64 token dan 33 kartu. Menyasar 2-4 pemain usia 8 tahun ke atas, game ini dibanderol seharga $40.00 atau sekitar 600 ribu rupiah.

The River

Gimana, tertarik dengan board game satu ini? The River akan hadir perdana di Essen SPIEL 2018, dan mulai dijual bulan November mendatang.

Sumber: ICv2

You may also like