Gila! Pendanaan Kategori Games di Kickstarter Capai 14 Miliar Rupiah Dalam 10 Tahun

Gila! Pendanaan Kategori Games di Kickstarter Capai 14 Miliar Rupiah Dalam 10 Tahun

Kickstarter dikenal sebagai situs urun dana. Berbagai proyek kreatif yang kesulitan mencari dana bisa mencoba membuat kampanye proyeknya agar orang-orang mau mendukung dengan menyumbangkan dana mereka. Ada banyak kategori di sana, seperti: buku, komik, film, makanan, kerajinan, games dan lainnya.

Untuk kategori games, jak tarang kamu akan menemukan berbagai proyek menarik. Boardgame.id pun selalu mencoba memilah dan merangkum proyek-proyek board game menarik lewat artikel Kickstarter Corner dan Kickstarter Weekly (setiap dua minggu sekali).

Proyek tabletop masih yang paling banyak terdanai. Sumber: ICO Partners

Setelah satu dekade lalu situs ini berjalan, jumlah pendanaan untuk kategori games Kickstarter hingga saat ini rupanya telah mencapai 14 Miliar Rupiah lho! Wow. Data ini dibeberkan langsung oleh Kickstarter lewat blog mereka pada pertengahan April 2019.

Pencapaian di atas dicetak dari 17.000 proyek game yang telah didukung oleh sekitar 3,2 juta backers (penyumbang dana) dari berbagai belahan dunia. Sebagai catatan, kategori games mencakup seluruh jenis game, yaitu: video game, tabletop game, role-playing game, bahkan sampai kalender yang berkaitan dengan game.

Tabletop Games Masih Merajai

Dari 17.000 proyek yang dihasilkan oleh kategori games tersebut, mayoritas masih didominasi oleh board game atau tabletop game. Dari dua data terakhir pada penguhung tahun 2017 dan 2018 yang dirilis oleh ICO Partnerts, jumlah proyek tabletop yang sukses terdanai mencapai 2.037 dan 2.336 proyek.

Tabletop games 2,4 M
Tahun 2018, tabletop raup Rp2,4 Miliar. Sumber: ICO Partners

Alhasil, dari akhir tahun lalu saja, tabletop mampu menyumbangkan Rp2,4 Miliar dari Rp2,7 Miliar keseluruhan dana yang dikumpulkan kategori games. Ya! Hampir sekitar 90%-nya berasal dari permainan konvensional.

Apakah kamu pernah mendukung proyek tabletop atau board game di Kickstarter? Tahun ini, sudah berapa proyek yang kamu dukung?

 

 

 

You may also like