Mafia: Crime Scene, Main Game Klasik ini Bisa Pakai Aplikasi [Kickstarter Corner]
- Kabar Game
- November 7, 2019
- 322
- 3 minutes read
Sebagian besar orang mungkin setuju, game berjudul Mafia mungkin adalah game deduksi paling terkenal kedua setelah Werewolf. Kalau diingat-ingat lagi hampir 30 tahun sejak game ini pertama kali rilis di tahun 1986 silam. Bahkan sekelompok warga Ukraina membuat sebuah perusahaan berbasis komunitas bernama Mafia World Game (MWG) dan akan segera meluncurkan edisi baru dari game Mafia ini!
Baca Juga: Tiga Board Game ini Bawa Film Mafia Terkenal Jadi Tema Permainan. Kamu Sudah Main yang Mana?
Ya, tepat tanggal 5 November kemarin MWG merilis Mafia: Crime Scene yang tak lain adalah versi baru dari game klasik tersebut. Aturannya sendiri masih sama dimana setiap pemain akan saling mencari mafia atau penjahat yang harus diusir dari permainan. Bedanya adalah pilihan identitas dan kemampuan yang semakin banyak, dengan total 24 peran dan 55 skill yang bisa kamu dapatkan.
Tak hanya itu, MWG juga memperkenalkan inovasi baru dalam game ini lho. Selain dimainkan secara manual, Mafia pun bisa dimainkan lewat mobile app dan website! Game ini menyertakan aplikasi bernama The Gangs’Stars App dimana kamu bisa bermain dan terhubung dengan pemain-pemain lain di seluruh dunia. Menarik!
Hingga artikel ini ditulis, game ini telah membuka campaign di Kickstarter dengan target pengumpulan dana sebesar $17.000 (Rp 237 juta). Di hari pertamanya, game ini sudah meraup sebanyak $9.531 atau sekitar 133 juta rupiah dari 76 pendukung. Kamu masih bisa mendukung game ini hingga 28 hari ke depan, dengan membayar mulai dari $33 (Rp 462 ribu) untuk pengiriman ke Indonesia.
*Game ini khusus dimainkan oleh 14 tahun ke atas, karena banyak mengandung konten senjata dan darah.
Sumber: Kickstarter